Beranda Event INNSIDE CHARITY COLOR RUN 5K BERLANGSUNG MERIAH

INNSIDE CHARITY COLOR RUN 5K BERLANGSUNG MERIAH

BERBAGI
INNSIDE CHARITY COLOR RUN 5K BERLANGSUNG MERIAH

Yogyakarta, HaloIndonesia – Innside by Melia Hotel Yogyakarta sebagai hotel bisnis sekaligus leissure baru di Yogyakarta, dengan konsep modern lifestyle ini menyelenggarakan event INNSIDE Charity Color Run 5K.

Event yang diselenggarakan oleh tim manajemen hotel ini berusaha memperkenalkan sebagai hotel bintang empat yang dengan konsep lifestyle ingin memposisikan diri sebagai tujuan baru wisatawan luar Yogyakarta maupun masyarakat Yogyakarta yang bertujuan bisnis, berlibur, sekaligus tetap ingin menjaga kesehatan.

Ada tiga hal yang ingin disampaikan melalui event ini yaitu berolahraga, beramal, dan bergembira di akhir pekan. Rute lari sendiri menempuh jarak 5 kilometer dan peserta start berlari mulai pukul 07.00, dimulai dari Innside by Melia Hotel menuju ke arah halaman Candi Sambisari dan melewati area desa wisata Maguwoharjo dan kembali lagi ke Innside by Melia Hotel.

Acara yang diikuti oleh 300 orang peserta ini memenuhi target yang diharapkan, bahkan sehari menjelang acara masih banyak peserta yang ingin mendaftar namun tidak dapat ditampung mengingat kuota target peserta yang diharapkan sudah mencukupi.

Tentunya acara semakin meriah, denga penampilan DJ Octa yang menyemarakkan suasana, dengan tebaran bubuk warna yang semakin membangkitkan keceriaan peserta. Selain itu pula, saat berlari peserta akan lebih meriah dengan taburan bubuk warna.

Acara ini bersifat fun, namun tetap memberikan penghargaan bagi tiga orang pelari yang berhasil menyentuh garis finish tercepat. Peserta lari ini tidak hanya berasal dari Yogyakarta, namun juga dari Jawa Tengah dan bahkan Jawa Barat. Innside by Melia Yogyakarta sebagai hotel baru sangat senang dengan sambutan masyarakat dengan adanya event ini, sehingga banyak yang ingin berpartisipasi meski sudah memenuhi batas jumlah peserta yang diharapkan.

Pada acara ini deberikan apresiasi juga bagi para peserta yang menempuh waktu tercepat, dan terdapat tiga orang peserta yang berhasil menyelesaikan rute tercepat yaitu 14 menit dan 18 menit yang bernama Riegel dan Bian keduanya dari Blora, peserta tercepat ketiga adalah Liz Stephen berkewarganegaraan Australia dan menyelesaikan lari dalam waktu 20 menit.

Acara yang dimeriahkan dengan booth bazar dari sponsor semakin menambah kemeriahan pagi ini. Selain itu dibagikan banyak sekali doorprize dari voucher perawatan, voucher BBQ, voucher menginap, bingkisan produk sponsor dan sebagai Grand Prize berupa tiket round trip Jogja-Bali-Jogja dari Lion Air beserta voucher menginap gratis di Sol Beach House Bali Legian untuk dua orang. Peserta yang beruntung mendapatkan grand prize adalah Erry Ardianto.

Seluruh keuntungan dari acara ini disumbangkan ke anak-anak penderita bibir sumbing yang berada di bawah nanungan Yayasan Smile Train. Perwakilan dari Yayasan Smile Train Indonesia, Deasy, menyambut baik niat Innside by Melia Yogyakarta untuk event ini dan menerima donasi yang diserahkan secara langsung oleh General Manager Innside by Melia Yogyakarta, Sendek Prawinko di tengah acara, sesaat setelah seluruh peserta telah menyelesaikan rute berlari.

Acara ini dihadiri pula oleh orang tua dan anak-anak yang mengalami bibir sumbing yang berasal dari Yogyakarta. Sendek Prawinko berharap agar donasi yang diberikan oleh para peserta lari dan Innside by Melia Yogyakarta ini dapat bermanfaat dan meringankan beban penderita bibir sumbing, juga agar kegiatan yang bersifat corporate social responsibility ini dapat dilaksanakan secara rutin dengan berbagai bentuk kegiatan lain.

Bagikan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.