New Delhi, Haloindonesia.co.id – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kaba Parekraf) Sandiaga Salahuddin Uno bertemu dengan Chief Executive at General Atomics Global Corporation, Dr. Vivek Lall guna menjajaki kerja sama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia.
Menparekraf Sandiaga dalam keterangannya usai melakukan pertemuan dengan beberapa investor di Taj Palace Hotel, New Delhi, Selasa (21/2/2024), mengatakan General Atomics Global Corporation yang bergerak di bidang energi dan pertahanan diharapkan tertarik untuk menjajaki peluang investasi di Indonesia dalam mewujudkan green tourism.
“Mungkin nanti dapat menggabungkan solusi energi terbarukan untuk menerapkan kebijakan pariwisata ramah lingkungan,” kata Menparekraf Sandiaga.
Adapun potensi kerja sama lainnya yang dibahas dalam pertemuan tersebut meliputi promosi, sharing best practice, hingga implementasi pembangunan infrastruktur pariwisata.
“Kami juga berdiskusi soal teknologi inovatif untuk meningkatkan kualitas infrastruktur pariwisata, seperti inisiatif energi berkelanjutan, atau strategi pemasaran digital,” kata Menparekraf.
Menparekraf Sandiaga berharap upaya untuk menarik lebih banyak investor pariwisata ke Indonesia akan mendongkrak performa sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di tanah air, sehingga terwujud kebangkitan ekonomi dan menciptakan lapangan kerja seluas-luasnya.
“Mudah-mudahan kita bisa saling memperkuat kolaborasi dalam menghadirkan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan,” kata Menparekraf Sandiaga.
Turut mendampingi Menparekraf,Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf/Baparekraf, Rizky Handayani.