Jakarta, Halo Indonesia (20/09) – Teriknya panas matahari tidak menyurutkan semangat para Perwira Transportasi untuk mengikuti serangkaian acara Pelantikan Terpadu Perwira Transportasi yang dilaksanakan di Lapangan Silang Selatan Monas.
Upacara wisuda dipimpin oleh Bapak Luhut Binsar Panjaitan. Nampak hadir beberapa anggota DPR RI, Pejabat Perwakilan dari lingkungan Kementerian Perhubungan, perwakilan dari AirNav, PT. Angkasa Pura I, PT. Angkasa Pura II dan beberapa maskapai penerbangan di Indonesia.
Sebanyak 2.472 Perwira Transportasi dilantik oleh Menko Bidang Kemaritiman, mereka merupakan lulusan dari 17 sekolah transportasi di bawah naungan Badan Pengembangan SDM Perhubungan dengan rincian sebagai berikut:
*A. Matra Darat*
1. STTD Bekasi sejumlah 342 orang
2. PKTJ Tegal sejumlah 108 orang
3. API Madiun sejumlah 87 orang
4. BPPTD Bali sejumlah 43 orang
5. BPPTD Palembang sejumlah 56 orang
*B. Matra Laut*
1. STIP Jakarta sejumlah 308 orang
2. PIP Semarang sejumlah 217 orang
3. PIP Makassar sejumlah 84 orang
4. Poltekpel Surabaya sejumlah 235 orang
5. BP2IP Tangerang sejumlah 87 orang
6. BP2IP Sorong sejumlah 164 orang
7. BDP Minahasa Selatan sejumlah 52 orang
*C. Matra Udara*
1. STPI Curug sejumlah 251 orang
2. Poltekbang Surabaya sejumlah 202 orang
3. ATKP Makassar sejumlah 115 orang
4. ATKP Medan sejumlah 86 orang
5. BP3 Banyuwangi sejumlah 35 orang
Dari 2.472 Perwira yang dilantik, terdapat 3 orang perwira lulusan terbaik perwakilan dari masing-masing matra atas nama:
a. Sherly Nandia Putri (STTD D IV Transportasi Darat)
b. Fadhilah Mursyid (STIP D IV Ketatalaksanaan Laut dan Kepelabuhanan)
c. Habib Dimyati Badrul Islam (STPI D VI Teknik Navigasi Udara)
Selanjutnya Menko Maritim mengalungkan samir dan menyematkan wing wisuda kepada ketiga perwira terbaik.
Dalam sambutan yang dibacakan oleh Menko Bidang Kemaritiman selaku Inspektur Upacara menyampaikan bahwa saat ini pemerintah sedang gencar-gencarnya melakukan pembangunan insfrastruktur transportasi guna melayani kebutuhan masyarakat serta mengejar ketinggalan dari negara maju.
Ada beberapa hal yang menjadi prioritas utama dalam program pemerintah yaitu pembangunan karakter positif, peningkatan akses dan kualitas pendidikan serta mendorong link and match antara industri dengan pendidikan vokasi.
Terakhir dalam sambutannya Menko Bidang Kemaritiman juga berpesan ada tiga hal pokok yang harus diingat dimana pun kita bertugas dan berkarya pada bidang transportasi yaitu lakukan budaya melayani, budaya keselamatan dan budaya bekerja keras yang berintegritas.
Dalam kesempatan ini pula Senior Manager MURI memberikan Piagam MURI yang diterima langsung oleh Menteri Perhubungan dan disambut oleh tepuk tangan yang meriah oleh seluruh peserta upacara atas penampilan Tari Kolosal oleh 1.170 orang Taruna/i sebagai Penampilan Kolaborasi Rampak Kendang, yang diiringi drumband terbanyak oleh Taruna/i Sekolah Tinggi Kementerian Perhubungan.
Acara semakin meriah oleh penampilan Via Vallen sebagai penutup acara hiburan dalam Wisuda Terpadu dengan menyanyikan ku tak bisa sebagai lagu penutup. (tiara/bams)